Puisi Kait Aku Gali



Karya Dera Hani

Kait…’ku kait…
 Kutemukan uang recehan membukit
Tak ada yang berani menyentuhnya
Tatapan demi tatapan kuabaikan
Gali…’ku gali…
Punggungku adalah gerobak usahaku
Lelah kupikul, kujinjing
Pakaian yang sama
Menemaniku melakukannya
Tak ada cermin dihadapanku
Tetap kulakukan kegiatan ini
Meski petir menyambar
Aku berusaha ‘tuk bertahan
Cacian demi cacian kuabaikan
Demi kelangsungan hidupku
Previous
Next Post »